Purna Tugas, Anies-Riza Dilepas Ribuan Warga DKI Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pamit dengan warga DKI Jakarta. (Foto: Detik)

J5NEWSROOM.COM, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan dan Wakilnya Ahmad Riza Patria resmi mengakhiri tugasnya sebagai DKI-1 dan DKI-2, Ahad (16/10/2022).

Mengetahui Gubernur dan Wagub DKI akan mengadakan perpisahan akbar atau tasyakuran, warga berbondong-bondong mendatangi titik-titik yang akan dilalui Anies Baswedan, utamanya Balai Kota.

Pantauan Republika, beberapa warga sengaja menunggu Anies di beberapa titik sejak keberangkatannya dari Pendopo Anies Baswedan di Lebak Bulus pukul 05.45 WIB. Diketahui, Anies berhenti menyapa warga dan simpatisan yang berkumpul di Lebak Bulus, CSW, Jembatan Pinisi, Bundaran HI hingga Balai Kota.

Di Balai Kota DKI, warga diketahui telah datang sejak subuh menunggu kedatangan Anies. Salah satu warga asal Bandung, Hardi (29 tahun) sengaja datang jauh-jauh ke Balai Kota DKI untuk menyapa tokoh politik yang disukainya.

“Sengaja berangkat jam 02.00 WIB tadi buat nyapa calon presiden,” kata Hardi di dekat panggung utama.

Dia mengatakan, kunjungan dia ke Jakarta dengan dua temannya kali ini sangat mendadak, hanya untuk melihat dan menyapa Anies secara langsung. Walaupun, kata dia, kunjungan kali ini juga akan dimanfaatkannya untuk berlibur.

Sementara itu, warga asal Jakarta Timur, Ipang (34) mengatakan, datang dari keluarga dan lingkungan yang mendukung Anies, menjadi kewajiban tersendiri untuk melihat langsung perpisahan dengan tokoh politik yang disukainya itu. Oleh sebab itu, dia dan keluarga sengaja datang sejak pagi buta ke Balai Kota dengan kendaraan pribadi yang diparkir cukup jauh, di Bundaran HI.

1