Muhammad Rudi Komitmen Dukung Pembinaan Atlet E-Sport di Kepri

Turnamen HMR Champion 2024.

J5NEWSROOM.COM, Tanjungpinang – Ribuan atlet e-sport di Provinsi Kepri antusias mengikuti Turnamen HMR Champion 2024 di CK Tanjung Pinang Hotel and Convention Centre, Minggu (2/6/2024).

Turnamen ini mempertandingkan empat kategori e-sport yang terdiri dari Mobile Legend, PUBG Mobile, Magic Chess, dan E-Football dengan total hadiah sebesar Rp 50 juta.

Ketua Panitia Turnamen HMR Champion 2024, Mujiburrahman mengatakan, ribuan atlet yang berpartisipasi dalam kegiatan datang dari berbagai penjuru. Tidak hanya Kota Tanjung Pinang, atlet dari Karimun, Bintan, dan Anambas turut ambil bagian pada turnamen tersebut.

“Turnamen ini pertama kalinya diselenggarakan di Tanjung Pinang dan diikuti kurang lebih 2.500 orang. Harapan kami, turnamen ini mampu melahirkan bakat-bakat potensial yang mengharumkan nama daerah di level nasional dan internasional,” ujar pria yang akrab disapa Muji itu dalam sambutan singkatnya.

Muji juga mengucapkan ribuan terima kasih atas dukungan yang luar biasa dari H. Muhammad Rudi.

Menurutnya, komitmen H. Muhammad Rudi dalam mendukung pembinaan dan pengembangan bakat atlet e-sport di Kepri sangat luar biasa.

“Berkat perhatian dari Pak Rudi, para atlet e-sport mendapat wadah positif dalam merealisasikan kemampuannya,” tutup Muji.

Terpisah, H. Muhammad Rudi berharap, Turnamen HMR Champion 2024 di Tanjung Pinang dapat melahirkan atlet berbakat yang mampu bersaing di level nasional ataupun internasional.

“Olahraga e-sport memberikan semangat baru bagi generasi muda untuk mencetak prestasi di tengah kemajuan teknologi saat ini. Semoga turnamen ini bisa memberikan manfaat bagi pembinaan e-sport di Kepri,” ujar Muhammad Rudi yang menjabat sebagai Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam.

Suami Hj. Marlin Agustina tersebut berpesan, seluruh atlet yang bertanding mampu menjunjung tinggi sportivitas.

“Berikan prestasi terbaik anak-anak sekalian untuk daerah. Harumkan nama Kepri dengan talenta yang kalian miliki,” pungkasnya. (*)

Editor: Agung