Keseruan Lumbak Kayuh Tambelan Agenda ‘Sail To Tambelan 2024’

Salah satu peserta Lombak Kayuh Sail To Tambelan 2024. (Foto: Harjo)

J5NEWSROOM.COM, Bintan – Kunjungan Bupati Bintan Roby Kurniawan yang digelar di perairan Tambelan Kabupaten Bintan, Selasa (16/7/2024) lalu digelar lumbak kayuh atau lomba sampan tradisional.

Sebelum melakukan lumbak kayuh, Bupati Bintan menyerahkan sertifikat BPJS Ketenagakerjaan untuk semua peserta lumbak kayuh, yang dipersembahkan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Bintan.

Hasil lumbak kayuh yang setiap sampan beranggotakan sebanyak 7 orang dan kategori 9 orang, serta kategori 11 orang. Dari hasil perlombaan yang diikuti oleh para peserta dari perwakilan desa yang ada di Kecamatan Tambelan.

Untuk kategori 7 orang dengan total hadiah Rp 8.400.000 ditambah trophy, sebagai juara 1 Kampung Hilir, juara 2 Teluk Sekuni dan juara 3  Desa Kukup.

Sementara itu, untuk kategori 9 orang dengan total hadiah Rp 10.800.000 dan trophy, juara 1 Kampung Hilir, juara 2 Desa Kukup  dan juara 3 Kelurahan Teluk Sekuni.

Serta juara kategori 11 orang dengan total hadiah Rp. 12.700.000 ditambah trophy

1. Kampung Melayu
2. Kelurahan Teluk Sekuni
3. Kampung Hilir.

Hadiah akan diserahkan pada malam hari, pada acara dendang Tambelan yang akan digelar di rumah adat Tambelan. Serta dilanjutlan dengan acara Fun Bike hingga jalan sehat bersama masyarakat Tambelan, yang ditutup dengan berbagai hadiah dan bantuan dari Pemprop Kepri, Pemkab Bintan, Polda Kepri, serta penyerahan door frize berupa tiga unit sepeda motor dan hadiah lainnya kepada masyarakat.

Editor: Agung