PT Timah Tanam 2.500 Pohon Mangrove di Pantai Gemuruh Karimun

PT Timah Tanam 2.500 Pohon Magrove di Pantai Gemuruh Kundur Barat, Kabupaten Karimun. (Foto: Humas PT Timah)

LAPORAN: Fredy

J5NEWSROOM.COM, Karimun – PT Timah secara konsisten melakukan pengelolaan lingkungan secara berkelanjutan dengan menanam 2.500 bibit pohon mangrove di sekitar Pantai Gemuruh, Kecamatan Kundur Barat, Kabupaten Karimun, Selasa (13/8/2024).

Penanaman mangrove ini akan memberikan banyak manfaat terhadap ekosistem di pesisir pantai, di antaranya mencegah abrasi, menekan emisi dan memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat sekitarnya.

Selain itu juga sejalan dengan program pemerintah untuk merehabilitasi dan meningkatkan ekosistem mangrove.

PT Timah dalam melakukan penanaman mangrove selalu melibatkan masyarakat sekitar dan ini juga sebagai edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya magrove.

Sekretaris Desa Gemuruh, Riduan menyampaikan apresiasi kepada PT Timah yang telah melakukan kegiatan penanaman mangrove.

“Terima kasih PT Timah yang dalam beberapa tahun ini terus memberikan perhatian kepada masyarakat Desa Gemuruh dan penanaman mangrove dapat mengurangi dampak abrasi di sekitar Pantai Gemuruh yang saat ini kondisinya cukup memprihatinkan,” ujar Riduan.

Sementara Rasyid, warga Desa Gemuruh merasa senang dengan kegiatan rutin penanaman mangrove yang dilakukan PT Timah .

“Kegiatan ini memiliki manfaat untuk masyarakat, apalagi dengan melibatkan masyarakat sehingga memberikan penghasilan tambahan bagi masyarakat,” tutup Rasyid.

Editor: Agung