Rezeki Beruntun Dr Aqua Dwipayana, dari Silaturahmi di Aceh Hingga ke Kamboja

Dr Aqua bersama dengan Duta Besar Indonesia untuk Kamboja, Dr Santo Darmosumarto. (Foto: J5NEWSROOM.COM)

J5NEWSROOM.COM, Jakarta – Pakar komunikasi dan motivator nasional, Dr Aqua Dwipayana, mengalami sejumlah keberuntungan dalam beberapa hari terakhir. Berbagai momen menyenangkan dan penuh kesyukuran dialaminya, termasuk kelancaran dalam aktivitasnya di Aceh hingga silaturahmi dengan Duta Besar Indonesia di Kamboja.

Keberuntungan pertama, lancarnya seluruh kegiatan Dr Aqua selama berada di Aceh, pada 5-12 September 2024. Di sana, ia mendampingi Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI (Purn) Marciano Norman dalam menghadiri berbagai acara yang terkait dengan persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumatera Utara.

Setelah menyelesaikan kegiatannya di Aceh, perjalanan Dr Aqua berlanjut dengan kelancaran dari Aceh menuju Bogor, hingga akhirnya terbang ke Phnom Penh, Kamboja, pada Jumat (13/9/2024).

Di negara tersebut, Dr Aqua menerima bantuan penuh dari Atase Pertahanan, Kolonel Cpm Mochammad Rizal, yang turut memfasilitasi pertemuan antara Dr Aqua dengan Duta Besar Indonesia untuk Kamboja, Dr Santo Darmosumarto.

Pertemuan dengan Dubes Santo direncanakan berlangsung pada Sabtu (14/9/2024) dalam acara “Susdey Indonesia” di Koh Pich, Phnom Penh.

“Alhamdulillah,” ungkap Dr Aqua, bersyukur atas segala kelancaran yang diperolehnya selama perjalanan tersebut.

Editor: Agung