Iran Ancam Balas Lebih Tegas Jika Israel Menyerang

Seorang ulama memegang poster pemimpin Hizbullah yang terbunuh Hassan Nasrallah pada demonstrasi anti-Israel di Lapangan Felestin (Palestina) di Teheran, Iran, Selasa, 1 Oktober 2024. (Foto: AP)

J5NEWSROOM.COM, Menteri Luar Negeri Iran, Abbas Araqchi, pada Selasa (8/10), memperingatkan Israel agar tidak melakukan serangan. Ia menegaskan bahwa setiap serangan terhadap infrastruktur Iran akan ditanggapi dengan tindakan yang lebih tegas.

Iran sebelumnya telah meluncurkan serangan rudal ke Israel minggu lalu, dan Israel bertekad untuk membalas.

“Kami menyarankan rezim Zionis (Israel) untuk tidak menguji resolusi Republik Islam. Jika ada serangan terhadap negara kami, respons kami akan lebih kuat,” kata Araqchi dalam pidato yang disiarkan di televisi.

Ia menambahkan bahwa setiap serangan terhadap infrastruktur Iran akan dibalas dengan lebih tegas, dan “musuh kami tahu target mana di dalam Rezim Zionis (Israel) yang berada dalam jangkauan kami.”

Menteri Perminyakan Iran juga mengunjungi Pulau Kharg, yang merupakan terminal ekspor utama negara itu, dan mengadakan pertemuan dengan seorang komandan angkatan laut pada Minggu. Kunjungan ini dilakukan di tengah kekhawatiran bahwa Israel mungkin akan menyerang fasilitas energi Iran.

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, menyatakan pada Jumat bahwa ia tidak yakin Israel telah memutuskan cara menanggapi situasi tersebut.

Sumber: voaindonesia.com
Editor: Saibansah