J5NEWSROOM.COM, Tim gabungan kembali menemukan jenazah korban kebakaran Glodok Plaza pada Sabtu, 18 Januari 2025. Penemuan ini terjadi sekitar pukul 15.30 WIB, dengan bantuan pihak pengelola tempat hiburan dalam proses pencarian. Jenazah korban yang ditemukan dalam keadaan tidak utuh langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk pemeriksaan lebih lanjut oleh tim DVI (Disaster Victim Identification).
Perwira Piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Joko Susilo, menjelaskan bahwa kondisi korban sudah sangat tidak utuh. “Ada indikasi gigi, potongan daging, dan kulit, jadi memang posisinya sudah tidak utuh,” ujarnya kepada wartawan.
Proses pencarian akan dilanjutkan setelah kondisi bangunan dinyatakan aman. Saat ini, beberapa bagian struktur bangunan masih rentan runtuh, sehingga membahayakan petugas yang melakukan pencarian. Pembersihan bangunan oleh pengelola menjadi langkah awal sebelum pencarian dapat dilanjutkan.
“Kami sementara menghentikan pencarian, mengingat struktur bangunan yang rentan. Setelah pihak pengelola selesai membersihkan area, pencarian akan dilanjutkan,” pungkas Joko.
Editor: Agung