Pembangunan Kampung Haji Indonesia di Makkah Masuki Tahap Desain, Presiden Prabowo Pantau Langsung

Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar. (Foto: Ist)

J5NEWSROOM.COM, Jakarta – Menteri Agama RI Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa proyek pembangunan Kampung Haji Indonesia di Makkah kini memasuki tahap penyusunan desain. Proyek ini mendapat perhatian langsung dari Presiden RI Prabowo Subianto yang turut memantau perkembangannya. Menag menyampaikan bahwa dalam waktu dekat, ia akan bertemu dengan sejumlah pihak yang ditunjuk langsung oleh Presiden untuk membahas desain kawasan tersebut.

Komunikasi intensif dengan mitra di Arab Saudi juga terus dilakukan guna memastikan kelancaran proyek yang diharapkan menjadi solusi jangka panjang dalam meningkatkan kualitas layanan haji bagi jemaah Indonesia. Dalam pembukaan “Workshop Penyelenggaraan Haji 1447 H/2026 M”, Menag menekankan bahwa tantangan pelayanan haji bagi Indonesia cukup kompleks mengingat jumlah jemaah yang besar dan sebaran geografis yang luas.

Indonesia saat ini masih menjadi negara dengan kuota jemaah haji terbesar di dunia, sehingga memerlukan manajemen layanan yang efektif dan efisien. Menurut Menag, menjangkau lebih dari 200 ribu jemaah yang tersebar di ribuan pulau merupakan tugas berat yang membutuhkan perencanaan matang.

Sebelumnya, Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Roeslani menyatakan bahwa Indonesia akan memiliki lahan berstatus hak milik di Makkah untuk pertama kalinya dalam sejarah. Setelah melapor kepada Presiden Prabowo, ia menyampaikan bahwa proses pembelian delapan plot lahan di Makkah kini memasuki tahap pengkajian, dengan restu dari Pemerintah Arab Saudi.

Rosan juga menegaskan bahwa Danantara Indonesia akan memimpin realisasi proyek ini secara profesional dan transparan, serta diyakini membawa manfaat besar bagi umat, bangsa, dan hubungan bilateral antara Indonesia dan Arab Saudi.

Editor: Agung