Emas Antam Kembali Pecahkan Rekor, Harga Naik Rp90.000 per Gram

J5NEWSROOM.COM, Jakarta – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) kembali mencetak rekor tertinggi pada perdagangan Jumat (23/1/2026).

Mengacu pada data resmi Logam Mulia, harga emas Antam melonjak Rp90.000 menjadi Rp2.880.000 per gram. Capaian ini melampaui rekor sebelumnya yang tercatat pada Rabu (21/1/2026) sore di level Rp2.805.000 per gram.

Sejalan dengan harga jual, nilai buyback atau harga pembelian kembali emas Antam juga mengalami kenaikan signifikan. Pada perdagangan hari ini, harga buyback naik Rp80.000 menjadi Rp2.715.000 per gram.

Kenaikan harga tersebut terjadi pada seluruh pecahan emas. Untuk ukuran 0,5 gram, harga tercatat naik menjadi Rp1.490.000 dari sebelumnya Rp1.445.000. Pecahan 2 gram menguat ke Rp5.700.000 dari Rp5.520.000, sementara emas 5 gram naik menjadi Rp14.175.000 dari Rp13.725.000.

Adapun pada ukuran yang lebih besar, emas Antam dijual dengan harga Rp28.295.000 untuk bobot 10 gram dan Rp70.612.000 untuk ukuran 25 gram. Sementara itu, emas batangan dengan bobot terbesar 1.000 gram dibanderol Rp2.820.600.000.

Berikut daftar harga lengkap emas Antam per Jumat, 23 Januari 2026:

  • 0,5 gram: Rp1.490.000
  • 1 gram: Rp2.880.000
  • 2 gram: Rp5.700.000
  • 5 gram: Rp14.175.000
  • 10 gram: Rp28.295.000
  • 25 gram: Rp70.612.000
  • 50 gram: Rp141.145.000
  • 100 gram: Rp282.212.000
  • 250 gram: Rp705.265.000
  • 500 gram: Rp1.410.320.000
  • 1.000 gram: Rp2.820.600.000

Editor: Agung