
J5NEWSROOM.COM, Ketua DPD RI Sultan Bachtiar Najamudin menyampaikan apresiasi atas pengabdian Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang telah berperan penting menjaga stabilitas dan keamanan nasional selama 79 tahun. Ia menilai semangat pengabdian yang ditunjukkan seluruh anggota Polri merupakan bentuk tanggung jawab luar biasa dalam menjalankan tugas demi bangsa dan negara.
“Kami mengapresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh anggota Polri yang telah berjuang menjaga keamanan, ketertiban, dan keadilan di tengah masyarakat,” ujar Sultan dalam keterangan tertulis, Kamis 26 Juni 2025.
Dalam menyambut HUT ke-79 Bhayangkara, Sultan menekankan pentingnya membangun sinergi yang lebih kuat antara Polri dan masyarakat. Menurutnya, kepercayaan publik terhadap institusi hukum seperti kepolisian merupakan pilar utama dalam menciptakan suasana yang damai dan demokratis.
Ia juga berharap agar Polri terus meningkatkan pendekatan yang humanis dan profesional dalam menghadapi dinamika keamanan nasional. “Semoga sinergi antara Polri dan rakyat makin kokoh demi Indonesia yang aman, damai, dan makin sejahtera,” katanya.
“Dirgahayu Bhayangkara. Teruslah mengabdi dengan hati, membangun kepercayaan, dan menjaga Indonesia untuk semua,” tutup Sultan.
Editor: Agung

