Pjs Wali Kota Batam Andi Agung Hadiri Rakornas di Sentul, Bahas Pembangunan dan Sinergi Pemerintah Pusat dan Daerah

Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Batam, Andi Agung. (Foto: Diskominfo Batam)

J5NEWSROOM.COM, Sentul – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Batam, Andi Agung, turut serta dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) antara Pemerintah Pusat dan Daerah yang digelar di Sentul International Convention Center (SICC), Jawa Barat, pada Kamis (7/11/2024).

Rakornas ini dihadiri oleh para menteri Kabinet Indonesia Maju, serta Gubernur, Wali Kota, Bupati, dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dari seluruh Indonesia. Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, membuka acara ini secara resmi.

“Rakornas ini bertujuan untuk menindaklanjuti visi Presiden RI dalam mewujudkan Indonesia yang Maju, Berdaulat, Mandiri, dan Berkepribadian Berdasarkan Gotong Royong,” ujar Andi Agung.

Andi Agung yang tiba di SICC sekitar pukul 06.00 WIB langsung menuju lokasi acara yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Rakornas kali ini mengangkat tema Implementasi Asta Cita Menuju Indonesia Emas 2045.

“Kami di Pemko Batam siap mendukung visi Presiden Prabowo Subianto. Semoga dengan terjalinnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, pembangunan yang merata hingga ke daerah dapat terwujud,” tambahnya.

Andi juga mengajak seluruh elemen masyarakat di Batam untuk berkolaborasi mewujudkan visi besar Presiden RI tersebut. “Mari kita bangun sinergi untuk mewujudkan visi Presiden RI,” ungkapnya.

Rakornas ini berlangsung sepanjang hari dengan tiga sesi panel diskusi. Panel pertama membahas kebijakan nasional dan dipandu oleh Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kemendagri, Restuardy Daud. Dalam sesi ini, sejumlah menteri memberikan arahan, antara lain Menko Polkam Budi Gunawan, Menko Hukum dan HAM Yusril Ihza Mahendra, Menko PMK Pratikno, Menko Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menko Pangan Zulkifli Hasan, serta Menko Perekonomian Airlangga Hartarto.

Diskusi panel kedua membahas program unggulan pemerintah, yang dipandu oleh Tenaga Ahli Menteri Dalam Negeri, Suhajar Diantoro. Dalam sesi ini, beberapa menteri yang memberikan pengarahan antara lain Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi Rosan Roslaeni, Kepala Badan Gizi Dadan Hendriyana, dan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Mauarar Sirait.

Pada panel ketiga, para peserta mendapatkan wawasan mengenai stabilitas politik, hukum, keamanan, serta pencegahan korupsi dan kesuksesan pilkada serentak. Panel ini dipandu oleh Rektor Institut Pemerintahan Dalam Negeri, Hadi Prabowo, dengan pengarahan dari sejumlah kepala lembaga negara, termasuk Ketua KPU, Kepala BIN, Kapolri, Jaksa Agung, Panglima TNI, dan Ketua Bawaslu.

Setelah diskusi, Wakil II Menteri Dalam Negeri menyampaikan hasil dari Rakornas, dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menutup acara tersebut.

Editor: Agung