Kejati Jabar, Contoh Layanan Prima dan Kebersihan Kantor Kejaksaan

Suasana Kantor Kejaksaan Tinggi Jabar yang bersih. (Foto: J5NEWSROOM.COM)

J5NEWSROOM.COM, Bandung – Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati Jabar) tidak hanya dikenal karena profesionalismenya, tetapi juga karena layanan prima dan kebersihan kantornya yang berstandar tinggi. Senin pagi (24/3/2025), pakar komunikasi dan motivator nasional Dr Aqua Dwipayana mengungkapkan kekagumannya atas hal tersebut saat berkunjung ke kantor tersebut.

Dr Aqua mengapresiasi sikap ramah para pegawai, data yang disajikan secara informatif, serta kebersihan lingkungan kerja yang sangat terjaga. Hal itu langsung ia sampaikan kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Jabar, Katarina Endang Sarwestri.

“Begitu masuk kantor Kejati Jabar, kesannya sangat bersih. Staf resepsionis, Mbak Ajeng Tri Agustiani dan Mbak Bella Lulu Sofania, dengan ramah melayani saya dan tamu-tamu lainnya. Mereka juga dengan sigap mempersilakan duduk untuk menunggu,” ujar Dr Aqua.

Terinspirasi oleh pengalaman tersebut, Dr Aqua menyarankan agar Jaksa Agung Prof Sanitiar Burhanuddin menjadikan Kejati Jabar sebagai kantor percontohan bagi seluruh kejaksaan di Indonesia. Menurutnya, standar layanan dan kebersihan yang diterapkan di kantor ini dapat menciptakan kenyamanan bagi setiap tamu dan meningkatkan citra institusi.

Kesan positif Dr Aqua pun menarik perhatian Tim Penerangan Hukum Kejati Jabar, yang kemudian mewawancarainya mengenai pengalaman tersebut. Baginya, kantor yang nyaman dan layanan yang ramah adalah bagian dari bentuk pelayanan publik terbaik yang harus terus dijaga dan ditingkatkan.

Editor: Agung